![]() |
serabi kuah |
Bahan Serabi Kuah
100 gram tepung terigu
500 ml santan
50 gram tepung beras
1 sendok makan gula pasir
1 butir telur ayam
1/2 sendok makan germipan
1/2 sendok makan pasta pandan
1 lembar daun pandan
3 sendok makan gula pasir
garam secukupnya
Cara Membuat Serabi Kuah
1. Persiapkan bahan-bahan yang di perlukan lalu didihkan santan dengan daun pandan nya tambahkans edikit garam. masak sampai mendidih kemudian bagi menjadi dua wadah yang satu untuk campuran dan satu untuk kuah.
2. Siapkan wadah lain campurkan tepung beras dan tepung terigu. campur aduk dan tambahkan gula, fermipan serta telur. aduk merata. masukkan santan yang masih hangat ke dalam adonan. selanjutnya tinggal diaduk rata kembali.
3. Setelah adonan merata diamkan terlebih dahulu kurang lebih sekitar 25-40 menitan. makin lama-makin baik dan akan terasa enak.
4. Setelah di diamkan/di istirahatkan tuangkan satu sendok sayur adonan ke dalam wajan menggunakan api kecil saja, tunggu sampai adonan nampak sedikit berlubang.
5. Tutup wajan nya dan biarkan serabi matang. untuk bahan kuahnya tinggal memakai sisa santan nya di campur dengan gula pasir.
6. Hidangkan serabi dengan kuahnya.
Pastinya mudah dan tentu saja sangat enak bila di makan di waktu santai untuk mencoba cara membuat resep serabi kuah enak lembut edisi membuat resep kali ini. Jangan ketinggalan resep masakan lainnya seperti resep nasi kuning dan juga resep kue red velvet. salam.